Kampung Tangguh Anti Narkoba Mendapat Dukungan : Rakor Satreskoba Polres Jember Jalin Sinergi Bersama Stakeholder Pemerintah Daerah 

    Kampung Tangguh Anti Narkoba Mendapat Dukungan : Rakor Satreskoba Polres Jember Jalin Sinergi Bersama Stakeholder Pemerintah Daerah 

    JEMBER, - Guna meningkatkan efektivitas program Kampung Tangguh Anti Narkoba, Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polres Jember melakukan rapat koordinasi (rakor) bersama berbagai stakeholder yang terlibat.

    Rakor digelar di aula bawah Gedung Setda Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember. Kapolres Jember AKBP Moh Nurhidayat melalui Kasat Reskoba AKP Sugeng Iryanto, SH, menyampaikan perlunya sinergi kerja sama antara kepolisian dan stakeholder dalam upaya menanggulangi dan memerangi ancaman narkoba di masyarakat. Kamis (31/08/2023)

    "Kami menyadari bahwa mengatasi permasalahan narkoba bukanlah tugas yang dapat diselesaikan oleh kepolisian semata. Oleh karena itu, rakor ini merupakan tindak lanjut dukungan dari Pemerintah Daerah melalui bapak Bupati langsung untuk menentukan langkah selanjutnya dan pembagian tugas dari stakeholder yang dilibatkan,   

    Ini bertujuan untuk memaksimalkan fungsi Kampung Tangguh Anti Narkoba. Stakeholder yang dilibatkan di antaranya dari Dinas Kesehatan, Diskominfo, Disdindik, Dishub, Dinas Pariwisata, Kepala BPKAD, Kecamatan Patrang, Kelurahan Jember Lor dan dari dinas dinas lainnya", ungkap AKP Sugeng.

    Salah satu hasil positif dari rakor ini adalah terjalinnya komitmen bersama dalam tugas masing masing dari stakeholder dari jajaran pemerintah daerah dalam memaksimalkan dan melancarkan fungsi Kampung Tangguh Anti Narkoba yaitu sebagai tempat sosialisasi, konsultasi dan juga rehabilitasi penyalahgunaan narkoba yang layak dan memadai.

    Dalam penutupan rakor, AKP Sugeng mengapresiasi antusiasme dan dedikasi semua pihak yang hadir. "Saya sangat optimis dengan kerja sama yang kuat ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba dan lebih aman untuk generasi masa depan, " ujarnya.

    Program Kampung Tangguh Anti Narkoba di Jember semakin kokoh berdiri berkat dukungan luas dari seluruh lapisan masyarakat. Dengan adanya sinergi yang terjalin melalui kordinasi ini, harapannya penanggulangan bahaya narkoba dapat menjadi lebih efektif dan berkelanjutan. (AR)

    #polresjember #kapolresjember #humaspolresjember #satreskobapolresjember #akbpmohnurhidayat #akpsugengiryanto #kampungtangguhantinarkoba
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0824/Jember Bersama Pemkab Jember...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0824/Jember Bersama Staf Ikuti Vidcon...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT
    179 Siswa Dikmaba Resmi Sandang Pangkat Sersan Dua
    Berkunjung ke Yonarhamed 8/UY, Pangdam Mayjen TNI Rudy Saladin Sampaikan Pesan Penting Untuk Prajurit
    Bersama Forkopimda Dandim 0824/Jember Ikuti Zoom Meeting Pengendalian Inflasi, Dipimpin Mendagri RI
    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan dan Pemukiman Warga Dusun Krajan Desa Kesilir, Babinsa Koramil 0824/23 Wuluhan Turun Tangan
    Personel Koramil 0824/01 Patrang Bersama Aparat Terkait, Amankan Ibadah Tahun Baru Gereja Gestmani
    Babinsa Koramil 0824/07 Silo Hadiri Pembinaan RT dan RW, Ajak Tingkatkan Persatuan Dan Kesatuan Pasca Pilkada
    Ratusan Polisi Lakukan Pengamanan, Penetapan Nomor Urut Paslon Pilkada 2024 di Jember Berjalan Kondusif
    Bersama Forkopimda Dandim 0824/Jember Ikuti Zoom Meeting Pengendalian Inflasi, Dipimpin Mendagri RI
    Koramil 0824/25 Jenggawah Beri Materi PBB dan Wasbang Siswa SMAN Jenggawah, Mantapkan Kedisiplinan dan Karakter Kebangsaan
    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan dan Pemukiman Warga Dusun Krajan Desa Kesilir, Babinsa Koramil 0824/23 Wuluhan Turun Tangan
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Babinsa Jatisari Koramil 0824/25 Jenggawah Bersama Petugas Puskesmas Fogging, Lindungi Warga Dari DBD
    Bupati Berikan Fasilitas Di KTAN Atas Keseriusan Polres Jember Dalam Menanggulangi Bahaya Narkoba 
    Babinsa Koramil 0824/06 Ledokombo Kawal Pendistribusian Bantuan Pangan Warga, Agar Tertib dan Tepat Sasaran
    Muspika Silo Hadiri Hataman Al Qur’an dilanjutkan Buka Puasa Bersama di Pendopo Kecamatan Silo
    Personel Koramil 0824/19 Bersama Warga Kerja Bakti,  Renovasi Rumah Warga Kurang mampu
    Polres Jember Siapkan 7 Pos Operasi Ketupat Semeru 2024 Siap Layani Pemudik

    Ikuti Kami